Berikut contoh-contoh softskill ;
1. Disiplin diri
Sikap disiplin diri adalah sikap
patuh kepada waktu dan peraturan yang ada. Misalnya membiasakan diri untuk
bangun pagi, mengerjakan shalat tepat waktu, mengusahakan diri untuk makan yang
teratur agar tidak magh.
2.
Toleransi
Toleransi adalah suatu sikap
menghargai satu dengan yang lainnya. Misalnya kita di indonesia memiliki banyak
agama. Tidak mengganggu umat lainnya jika mereka melakukan ibadah sesuai dengan
keyakinan masing-masing.
3.
Penghargaan
Suatu apresiasi yang telah dilakukan.
Misalnya untuk memotivasi adik saya yang mau ujian, saya memberikan sesuatu
yang bisa membuat dia semangat. Misalnya berupa hadiah saat dia mendapatkan
rangking.
4.
Ketulusan
Tulus melakukan suatu kegiatan
yang kita jalani. Misalnya dalam beribadah kita melakukannya dengan tulus agar
merasa tidak terpaksa dalam melakukan tindakan tersebut.
5.
Tanggung
jawab
Tanggung
jawab adalah suatu keharusan untuk menanggung akibat yang ditimbulkan oleh
prilaku seseorang dalam rangka menjawab suatu persoalan. Misalnya saat kita
melakukan suatu kegiatan dalam berkelompok, kita melakukan kegiatan tersebut
bersama-sama apapun resikonya. Saat kegiatan itu mengalami masalah, kita
harusnya bisa mempertanggung jawabkan sesuai dengan tugas masing-masing yang
telah dibagi pada kegiatan tersebut.
6.
Kejujuran
Adalah mengatakan yang sebenarnya
walaupun itu pahit dan menyakitkan, tapi jauh lebih baik pada kebohongan yang
pada akhirnya membawa bencana. Misalnya saat teman kita mengalami suatu masalah
yang ikut melibatkan kita secara tidak langsung, kita harus berkata jujur apa
yang terjadi sebenarnya agar kesalah pahaman diantara kita dengan teman-teman
tersebut tidak terlalu lama berlarut-larut.
7.
Kegigihan
Yaitu
keteguhan memegang pendapat (atau mempertahankan pendirian) dan keuletan (dalam
berusaha). Misalnya pada saat buat modul mengalami trouble, selalu mencari
dimana trouble nya dan selalu gigih walau pun mengalami trouble berkali-kali
sampai akhirnya modulnya bisa jalan sesuai dengan yang diinginkan.
8.
Perilaku
Suatu perbuatan yang mencerminkan
bagaimana sifat seseorang. Misalnya dari gaya sikap, berbicara, dan lain
sebagainya bisa dilihat secara langsung. Jika seseorang dari gaya bicaranya
sopann, berpakaian rapih, kita bisa menilai kalau seseorang itu berprilaku
baik.
9.
Inisiatif
Suatu
sikap atau tindakan yang dilakukan seseorang atas kemauan sendiri sebelum
diperintahkan oleh orang lain terlebih dahulu. Misalnya di rumah, saat melihat
rumah agak berantakan isinya kita berinisiatif untuk merapihkan agar terlihat
lebih rapih.
10. Nilai sikap
Bagaimana seseorang bisa kita
nilai dari tingkah lakunya. Misalnya, seseorang yang suka menolong orang lain
bisa mencerminkan pada dirinya bahwa dia mempunyai nilai sikap yang baik yaitu
suka menolong orang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar